Translate

April 28, 2011

Perbedaan Kutub di Bumi


Anda mungkin sudah tahu bahwa penguin hanya ditemukan di Kutub Selatan. Jangan harap bertemu burung yang kelihatan imut-imut ini di kutub utara. Meski serupa, sama-sama daratan di ujung planet Bumi yang didominasi es, kutub utara dan kutub selatan menyimpan banyak perbedaan. Penguin hanya salah satu contoh perbedaan saja.


Wilayah es Arktik di kutub utara pada dasarnya merupakan lautan beku yang dikelilingi daratan yang sering disebut lingkaran Arktik (Arctic Circle). Sebaliknya, Antartika di kutub selatan adalah daratan benua dengan wilayah pegunungan dan danau berselimut es yang dikelilingi lautan.

Benua Antartika mengandung hampir 90 persen es di seluruh dunia. Jika dicairkan, seluruh es Antartika cukup untuk memenuhi tiga perempat kebutuhan air minum di seluruh dunia.

Benua Antartika


Benua Antartika jauh lebih dingin daripada Arktik sehingga bahkan terdapat lapisan es di sana yang tidak pernah meleleh sepanjang sejarah. Temperatur rata-ratanya -49 derajat Celcius. Suhu terdingin pernah tercatat pada 21 Juli 1983 sebesar -89,6 derajat Celcius di Stasiun Vostok, dekat kutub geomagnetik selatan. Sementara Arktik memiliki temperatur rata-rata lebih tinggi sekitar -34 derajat Celcius.

Karena suhu yang lebih hangat ini, terbentuknya lubang ozon di atas  kutub utara tidak separah kutub selatan. Sebab, suhu yang lebih hangat menyebabkan pembentukan awan stratosfer yang merusak lapisan ozon lebih sedikit. Meski demikian, lapisan stratosfer di atas kutub utara mengalami pendinginan dari tahun ke tahun sehingga lubang ozon semakin besar. Mungkin tak akan sebasar lubang ozon di Antartika yang mencapai luas benua Eropa.


Daratan es yang didominasi lapisan es tipis di Arktik lebih mudah retak saat musim panas tiba. Bahkan, laporan terakhir menyebutkan, ratakan es telah melanda seluruh bagian Arktik saat tiba musim panas. Di Antartika retakan lapisan es melanda wilayah-wilayah tepian saja namun sekali lepas, pulau es yang mengapung bisa berlayar dari Antartika sampai ke Selandia Baru.

April 25, 2011

Awas Ancaman Brainwash!!!

Mungkin masih jelas dalam ingatan kita kasus yang menimpa seorang pegawai negeri sipil di Jakarta yang menghilang dan beberapa hari kemudian ditemukan di sebuah mesjid di bogor dalam keadaan linglung dan tidak tahu identitasnya.

Atau juga maraknya aksi bom bunuh diri yang dilakukan oleh orang-orang yang dikenal baik dalam lingkungannya. Mengapa mereka mau melakukannya? Mengorbankan nyawa sia-sia untuk sesuatu yang sia-sia pula? Tidakkah ada dalang di balik semua peristiwa tersebut?

Hanya orang-orang yang telah dicuci otaknya yang bisa melakukan hal-hal di luar nalar kewajaran kita. Rela berkerban harta benda bahkan nyawa untuk kepentingan sekelompok orang.

Ancaman Brainwash
Dari Wikipedia dijelaskan bahwa brainwash adalah serangkaian proses yang sistematik yang dilakukan oleh seseorang atau kelompok, dengan metode yang barangkali tidak etis atau manipulatif, untuk merayu  pihak lain supaya berjuang mewujudkan  keinginan tertentu walaupun harus dengan cara yang menghancurkan pihak yang di-brainwash itu. 

Dalam  proses brainwash, aktivitas yang terjadi antara lain: mengontrol pikiran, mencuci otak, mengkonstruksi ulang pemahaman seseorang, merayu seseorang dengan agak memaksa, menginstall pikiran seseorang dengan  ideologi, fakta atau data, dan penjelasan yang sangat intens.  

Meski awalnya teknik  ini dipakai di dunia militer atau politik dalam mempertahankan  regime, tapi pada perjalanannya, wilayah aplikasinya meluas. 

Banyak temuan yang berhasil mengungkap bahwa di balik aksi kekerasan yang selama ini mengancam  kita, misalnya aksi bom bunuh diri dan lain-lain, terdapat keberhasilan proses brainwash yang dilakukan seseorang kepada pihak lain.

 Keberhasilan brainwash memang sifatnya tidak instant. Ada upaya sistematik dalam memformulasi cerita atau pemahaman baru dari sebuah kenyataan yang disuguhkan kepada orang dengan ciri-ciri internal (profil psikologis) tertentu sehinga sangat match antara  pemicu eksternal dan penentu  internal. 

Dilihat dari karakteristik eksternal yang umum, negara kita termasuk tempat yang tidak sulit-sulit amat untuk melakukan aksi brainwash kepada pemuda untuk melakukan tindakan yang merugikan diri sendiri dan orang banyak. Dari mulai bom bunuh diri, kerusuhan massal, sampai demo anarkis memprotes suatu hasil atau keputusan.

 Karakteristik eksternal itu misalnya wajah ketidakadilan sosial, penindasan, kesenjangan ekonomi, taraf pendidikan rata-rata penduduk, rendahnya kepercayaan pada pemerintah, wilayah gerak yang sangat luas, perbedaan agama, suku, ras, dan lain-lain. Ini belum lagi ditambah dengan semakin sungkannya pemerintah kita dengan isu HAM dan demokrasi. 

 Ini semua perlu dijadikan catatan bagi pemuda, orangtua, dan pemerintah. Pemuda perlu mewaspadai berbagai perangkap brainwash. Orangtua juga perlu memonitor kiprah anaknya di luar. Demikian juga pemeritah yang perlu terus   mengurangi alasan-alasan kenapa bangsa ini mudah di-brainwash untuk menyerang tanah airnya sendiri
  
Mengenali Tabiat Brainwasher
Selain pertanda di muka, aktivitas brainwash juga bisa dikenali dari tabiat dan gelagat orang-orangnya. Yang pertama-tama dilakukan para brainwasher adalah merubuhkan  konstruksi jatidiri, pemahaman, dan hubungan sosial korbannya, seperti rumah tua yang dirobohkan untuk rencana pembangunan gedung baru.

Tentu ada banyak cara bagaimana proses rekonstruksi itu dilaksanakan. Misalnya antara lain dengan mengeksploitasi berbagai kelemahan, kesalahan, kebodohan, dan ketidakberdayaan korban atau hal-hal negatif lainnya. 

Misalnya saya ingin mem-brainwash orang dari alasan agama, maka yang akan saya lakukan adalah membuktikan betapa banyaknya dosa orang itu, betapa sesatnya dia, dan seterusnya. 

Dengan asumsi bahwa orang itu sudah sering menangis di depan saya, meminta hidayah dari saya, atau pendeknya sudah powerlessfull, maka saya mulai melakukan penawaran, seperti ahli bangunan yang menawarkan rancangan konstruksinya ke calon klien.

April 21, 2011

Operasi FESS Untuk Sinusitis

FESS adalah singkatan dari Functional Endoskopic Sinus Surgery, atau  Bedah Endoskopi Sinus Fungsional, adalah bedah sinus  yang dilakukan dengan penggunaan alat endoskopi dengan tujuan melakukan eradikasi penyakit, memperbaiki pengudaraan (aerasi) dan  drainase sinus dengan prinsip mempertahan fungsi sinus secara fisiologis.


Penggunaan endoskopi  tujuannya adalah untuk mendapatkan pandangan yang jelas dan akurat organ  sinus paranasal sehingga ahli THT-KL akan dapat bekerja lebih akurat, jelas dan dapat  mengangkat kelainan sinus saja tanpa merusak jarungan yang sehat dan masih  perlu dipertahankan secara fungsional. 

Operasi FESS ini dapat dimasukkan dalam kategori operasi Minimal Invasif, yaitu operasi yang seminimal mungkin merusak jaringan sehat  untuk eradikasi penyakitnya dan mempertahankan fungsi organ yang dioperasi semaksimal mungkin.

Keuntungan yang didapat bagi pasien adalah  waktu rawat yang lebih singkat, bahkan hanya perlu rawat sehari saja, perdarahan yang terjadi sangat minimal, rasa nyeri juga lebih ringan,  dan pasien  masih dapat melakukan aktivitas  rutin yang ringan  tanpa  terganggu.


Indikasi FESS
FESS paling banyak untuk penanggulangan Sinusitis Menahun (Rinosinustis Kronik) yang sebelumnya telah mendapatkan pengobatan konservatif selama 2- 3 bulan, kecuali sinusitis yang mengalami komplakasi perlu pertimbangan lain untuk melakukan FESS lebih awal.

Pengobatan sinusitis secara konservatif adalah antibiotika yang tepat , kortikosteroid oral atau topikal, cuci hidung dengan air garam fisiologis, antialergi, dan atau fisioterapi. 

Diagnosis sinusitis harus ditegakkan dengan pemeriksaan penunjang endoskopi dan CT  Scan. Foto Rontgen  sinus ikhtisar  kurang dianjurkan untuk penunjang diagnosis sinusitis. Sinusitis dapat disertai dengan adanya  polip hidung (Nasal polyp).

Perlu diperhatikan sinusitis pada anak  harus lebih hati-hati untuk pertimbangan operasi FESS, sebaiknya pengobatan konservatif  lebih dutamakan kecuali adanya komplikasi pada sinutis kroniknya.

FESS dapat  untuk penanggulangan tumor hidung baik jinak atau ganas. Secara endoskopi dapat  untuk operasi koreksi sekat hidung yang bengkok (septum deviasi), operasi memperkecil turbin hidung (konka hipertrofi) pengangkatan adenoid dan sebagainya.


Kontra Indikasi FESS
FESS  tidak dianjurkan pada pasien dengan penyakit kelainan darah (lekemia,anemi dsb) sehingga dikhawatirkan  akan menimbulkan perdarahan yang  yang sulit diatasi. Pasien yang mengkonsumsi obat-obat anti-koagulasi (golongan salisilat) sebaiknya sudah menghentikan konsumsi obat tsb  6-8 hari sebelum operasi. 

Pasien dengan penyakit sistemik kronik sebaiknya sangat dipertimbangkan untuk dengan hati-hati untuk dilakukan FESS.
FESS tidak dianjurkan pada sinusitis akut, kecuali terjadi komplikasi sinusitis berat dan setelah pengobatan koservatif yang adekwat.

April 19, 2011

Perjanjian Tellumpocco'E

La Tenri Rawe BongkangE menggantikan ayahnya La Uliyo Bote’E menjadi Arumpone. La Tenri Rawe kawin dengan We Tenri Pakiu Arung Timurung MaccimpoE anak dari La Maddussila dengan isterinya We Tenri Lekke.
 
Ketika menjadi Mangkau’ di Bone, La Tenri Rawe sangat dicintai oleh orang banyak karena memiliki sifat-sifat seperti ; berbudi pekerti yang baik, jujur, dermawan, adil dan sangat bijaksana. Dia tidak membedakan antara keluarganya yang memiliki turunan bangsawan dengan keluarganya dari orang biasa.

Sebagai Arumpone, La Tenri Rawe yang pertamalah membagi tugas-tugas (makkajennangeng) seperti: yang bertugas mengurus jowa (pengawal), yang bertugas mengurus anak bangsawan dan yang mengurus wanuwa.

Ketika menjadi Arumpone La Tenri Rawe BongkangE pernah bertentangan dengan Datu Luwu yang bernama Sagariya karena orang Luwu naik lagi ke Cenrana. Maka wanuwa Cenrana telah dua kali direbut dengan kekuatan senjata (riala bessi) oleh orang Bone.

Untuk memperkuat kedudukan Bone sebagai suatu kerajaan yang tangguh, La Tenri Rawe menjalin hubungan kerja sama dengan Arung Matowa Wajo yang bernama To Uddamang. Begitu juga dengan Datu Soppeng yang bernama PollipuE. Maka diadakanlah pertemuan di Cenrana untuk memperkuat hubungan antara Bone, Soppeng dan Wajo.

Adapun kesepakatan yang diambil di Cenrana adalah ketiganya akan mengadakan pertemuan lanjutan di Timurung. Setelah sampai pada waktu yang telah ditentukan, maka berkumpullah orang Bone, orang Soppeng dan orang Wajo di suatu tempat yang bernama Bunne. Ketiganya mengucapkan ikrar,

”Tessiabiccukeng – Tessiacinnai ulaweng tasa – Pattola malampe waramparang maega” (tidak saling memandang rendah – tidak saling iri hati – saling mengakui kepemilikan). Setelah itu barulah ketiganya mallamumpatu (meneggelamkan batu) sebagai tanda kuatnya perjanjian tersebut, sehingga disebutlah – LamumpatuE ri Timurung.”

Inilah catatan yang menjelaskan TellumpoccoE (Bone – Soppeng – Wajo) yang terkandung dalam perjanjian yang diadakan oleh La Tenri Rawe BongkangE (Bone), To Uddamang (Wajo) dan La Mata Esso (Soppeng).

Ketika sampai pada hari yang telah disepakati, bertemulah di Timurung. Datanglah Arumpone, diikuti oleh seluruh Palili Bone. Datang juga Arung Matowa Wajo yang bernama La Mungkace To Uddamang MatinroE ri Kanana. Selanjutnya datang juga Datu Soppeng yang bernama La Mappaleppe PatolaE Arung Belo MatinroE ri Tanana. Diikuti pula oleh seluruh Palili Soppeng dan Wajo.

Pertemuan tiga kerajaan yang lebih dikenal dengan nama Pertemuan TellumpoccoE tersebut diadakan di Timurung di suatu kampung kecil yang bernama Bunne.

April 15, 2011

Ayah... Kembalikan Tangan Dita

Cerita ini benar-benar menyentuh hati. Sesuai sebagai peringatan untuk ibu bapak dalam mendidik anak-anak. Sesungguhnya harta dapat dicari, namun anak adalah harta yang tidak ternilai. Semoga menjadi pelajaran untuk kita semua. Selamat membaca....

Sepasang suami isteri - seperti pasangan lain di kota-kota besar meninggalkan anak-anak diasuh pembantu rumah sewaktu bekerja. Anak tunggal pasangan ini, perempuan cantik berusia tiga setengah tahun. Sendirian ia di rumah dan kerap kali dibiarkan pembantunya karena sibuk bekerja di dapur.

Bermainlah dia bersama ayun-ayunan di atas buaian yang dibeli ayahnya, ataupun memetik bunga dan lain-lain di halaman rumahnya.

Suatu hari dia melihat sebatang paku karat. Dan ia pun mencoret lantai tempat mobil ayahnya diparkirkan, tetapi karena lantainya terbuat dari marmer maka coretan tidak kelihatan. Dicobanya lagi pada mobil baru ayahnya. 

Ya... karena mobil itu bewarna gelap, maka coretannya tampak jelas. Apalagi anak-anak ini pun membuat coretan sesuai dengan kreativitasnya.

Hari itu ayah dan ibunya bermotor ke tempat kerja karena ingin menghindari macet. Setelah sebelah kanan mobil sudah penuh coretan maka ia beralih ke sebelah kiri mobil. 

Dibuatnya gambar ibu dan ayahnya, gambarnya sendiri, lukisan ayam, kucing dan lain sebagainya mengikut imaginasinya. Kejadian itu berlangsung tanpa disadari oleh si pembantu rumah.

Saat pulang petang, terkejutlah pasangan suami istri itu melihat mobil yang baru setahun dibeli dengan bayaran angsuran yang masih lama lunasnya. Si bapak yang belum lagi masuk ke rumah ini pun terus menjerit, "Kerjaan siapa ini !!!" ....

Pembantu rumah yang tersentak dengan jeritan itu berlari keluar. Dia juga beristighfar. Mukanya merah padam ketakutan lebih-lebih  melihat wajah bengis tuannya. Sekali lagi diajukan pertanyaan keras kepadanya, dia terus mengatakan ' Saya tidak tahu..tuan." "Kamu dirumah sepanjang hari, apa saja yg kau lakukan?" hardik si isteri lagi.

Si anak yang mendengar suara ayahnya, tiba-tiba berlari keluar dari kamarnya. Dengan penuh manja dia berkata "DIta yg membuat gambar itu ayahhh.. cantik ...kan!" katanya sambil memeluk ayahnya sambil bermanja seperti biasa. 

Si ayah yang sudah hilang kesabaran mengambil sebatang ranting kecil dari pohon di depan rumahnya, terus dipukulkannya berkali2 ke telapak tangan anaknya. Si anak yang tak mengerti apa apa menagis kesakitan, pedih sekaligus ketakutan. Puas memukul telapak tangan, si ayah memukul pula belakang tangan anaknya.

Sedangkan Si ibu cuma mendiamkan saja, seolah merestui dan merasa puas dengan hukuman yang dikenakan.

Pembantu rumah terbengong, tdk tahu harus berbuat apa... Si ayah cukup lama memukul-mukul tangan kanan dan kemudian ganti tangan kiri anaknya. Setelah si ayah masuk ke rumah diikuti si ibu, pembantu rumah tersebut menggendong anak kecil itu, membawanya ke kamar.

Dia terperanjat melihat telapak tangan dan belakang tangan si anak kecil luka2 dan berdarah. Pembantu rumah memandikan anak kecil itu. Sambil menyiramnya dengan air, dia ikut menangis. Anak kecil itu juga menjerit-jerit menahan pedih saat luka-lukanya itu terkena air. 

Lalu si pembantu rumah menidurkan anak kecil itu. Si ayah sengaja membiarkan anak itu tidur bersama pembantu rumah. Keesokkan harinya, kedua belah tangan si anak bengkak. Pembantu rumah mengadu ke majikannya. "Oleskan obat saja!" jawab bapak si anak.

Pulang dari kerja, dia tidak memperhatikan anak kecil itu yang menghabiskan waktu di kamar pembantu. Si ayah konon mau memberi pelajaran pada anaknya. 

Tiga hari berlalu, si ayah tidak pernah menjenguk anaknya sementara si ibu juga begitu, meski setiap hari bertanya kepada pembantu rumah. "Dita demam, Bu"...jawab pembantunya ringkas. "Kasih minum panadol aja ," jawab si ibu. Sebelum si ibu masuk kamar tidur dia menjenguk kamar pembantunya. Saat dilihat anaknya Dita dalam pelukan pembantu rumah, dia menutup lagi pintu kamar pembantunya. 

April 11, 2011

Mewujudkan Diri Terdalam

Shadow

Tahap pertama dalam mewujudkan diri terdalam adalah menemui shadow. Shadow berarti bayangan dan bila kita melihat bayangan warnanya pasti gelap dan tidak jelas. 

Shadow ini adalah sisi gelap dari psike kita yang sering kali disembunyikan atau dihambat perkembangannya. Shadow adalah sisi kepribadia kita yang negative dan sering kali ditolak dalam kepribadian kita.

Shadow sering dianggap membahayakan ego. Dalam mimpi, shadow muncul dalam tokoh “jahat” yang sejenis kelamin dengan orang yang bermimpi, seperti sauara perempuan atau laki-laki, teman akrab, atau orang yang asing buat kita. 

Penting untuk diingat bahwa shadow memang ngatif, tetapi ia adalah bagian dari kepribadian kita entah ditolak atau diterima.


Anima dan Animus

Tahap kedua dalam mnemukan diri adalah menemui anima dan animus. Dalam bahasa latin akhiran “-a” digunakan untuk menunjukkan jenis kelamin feminim dan akhiran “-us” digunakan untuk menunjukkan jenis kelamin maskulin. Akhiran itu berlaku juga untuk anima dan animus. 

Anima adalah jiwa perempuan yang ada dalam pada seorang pria dan animus adalah jiwa laki-laki yang ada dalam seorang perempuan. Jadi, sifatnya adalah kontraseksual. 

Dalam masyarakat, kita sering kali mendengar cirri-ciri yang dilekatkan pada seorang wanita maupun pria. Anima bercirikan lemah lembut, manja, sabar, penyayang, menerima, dekat dengan alam, atau mudah memaafkan; sementara animus bercirikan tegas, senang mengontrol, argumentative, bertanggung jawab, atau memiliki semangat juang.

Anima dan animus ini juga mendiami ketidaksadaran kolektif kita. Setiap laki-lakimempunyai komponen feminism dan setiap perempuan mempunyai komponen maskulin. 

April 6, 2011

Indahnya Kuala Lumpur

Kuala lumpur selalu menjadi tempat menyenangkan untuk bersantai bagi saya, tata kota yang bersih dengan transportasi yang teratur serta penduduknya yang ramah memberikan kenyamanan tersendiri untuk betah berlama-lama di kota ini.

Menurut saya, KL adalah kota tujuan wisata paling efisien, termurah dan terdekat dari Indonesia. Kehadiran maskapai Air Asia semakin memudahkan akses kita menuju KL. Bahkan dengan berbagai paket promo yang di tawarkan anda bisa melenggang ke KL dengan biaya yang cukup murah.


Nah, jika Anda sedang bepergian ke Kuala Lumpur ada beberapa tempat yang cukup menarik untuk dikunjungi.

Menara Petronas

Menara petronas atau the twin towers terletak  di Kuala Lumpur City Center. Bila anda menggunakan LRT untuk mencapai lokasi ini, anda akan berhenti di stasiun KLCC yang terletak di baseman dari twin tower.

Kita boleh naik sampai ke skybridge, jembatan penghubung di antara dua gedung ini yaitu di lantai 42. Namun untuk itu kita harus mengantre tiket terlebih dahulu. Dan harus benar-benar dari pagi. Loket ini terletak di basement. 

Saya mendapatkan informasi bahwa mereka mengeluarkan tiket untuk 1600 orang per hari. Satu orang dapat mengantri tiket untuk maksimal 5 orang. Setelah mendapat tiket maka akan diketahui jam berapa kita boleh naik, dan kita bisa jalan-jalan dulu, lalu 15 menit sebelumnya siap-siap menunggu di lokasi. 

Jangan sampai terlambat, karena kalau terlambat, maka tiket tersebut akan hangus. Di samping counter tiket, ada ruang museum kecil yang memperlihatkan bagaimana penggunaan teknologi tinggi untuk dapat membangun gedung pencakar langit tersebut. Karena harus dapat mengantisipasi gempa, petir, api, perubahan cuaca, dan lain sebagainya. Hati-hati : Hari Senin TUTUP.


Suria KLCC

Di dalam menara ini terdapat Suria KLCC, sebuah mega mall  dan menjual barang – barang ternama. Tapi untuk makanan, harganya tidak terlalu jauh dengan Indonesia, bahkan beberapa makanan di food courtnya lebih murah dari mal di Indonesia. 

Bermacam barang bermerek dijual di sini. Bagi kutu buku, silakan mengunjungi Kinokuniya. Oh ya, Anda juga bisa bikin kartu diskonan di sini. 

Caranya gampang. Anda tinggal nunjukin Paspor ke petugas informasi. Dijamin, dalam waktu kurang dari 10 menit, kartu diskonan yang berlaku untuk semua merchant di Suria KLCC sudah bisa Anda kantongi (hanya besarnya diskon tiap toko beda-beda. 

Misalnya, kalau kartu itu ditunjukkan di gerai The Bodyshop, Anda dapat diskon 10%, sementara kalau ditunjukkan ke gerai Braun Buffel dapat diskon 20%).

Petrosains & Petrosains Speed

Terletak di lantai 4 di mal Suria KLCC, petrosains adalah tempat dimana kita dapat mempelajari sains dengan menarik. Banyak alat-alat yang dapat kita coba untuk mempraktekkan sains secara langsung. 

Kalau di Indonesia kurang lebih seperti museum iptek di Taman Mini. Namun ini jauh lebih modern dan lengkap, kira-kita setara dengan Singapore Science Center di Singapura. 

Ada 2 pilihan yaitu Petrosains dan Petrosains Speed. Petrosains speed lebih kecil dibandingkan petrosains. Untuk bermain di petrosains membutuhkan waktu sekitar 4 jam, terutama yang laki-laki pasti suka dengan permainan di dalamnya.

Jam buka: Sabtu, Minggu dan hari Libur: 9.30 – 18.30, Selasa, Rabu dan Kamis: 9.30 – 17.30, Jumat: 13.30 – 17.30.  Senin: TUTUP

Menara Kuala Lumpur

Terletak di kawasan bukit nanas, menara KL ini sangat mudah untuk di jangkau, untuk naik ke puncak menara KL saat ini memang lumayan mahal, anda harus merogoh kocek sebesar RM38 untuk orang dewasa. 

Sebagai orang Indonesia, kita boleh ikut berbangga, karena arsitek bangunan kebanggaan orang Malaysia ini adalah insinyur Indonesia.   

Dari puncak Menara KL anda bisa melihat Kuala Lumpur dari ketinggian 400an meter. Juga disediakan teropang koin seperti halnya di puncak Monas. Tempat ini juga lumayan ramai meskipun tidak sepadat antrian di menara Petronas.

Dataran Merdeka
Tempat lain yang menarik untuk membuat foto kenangan adalah Dataran Merdeka (Merdeka Square). Di sini ada gedung menarik, Sultan Samad Building, yang juga menjadi icon Kuala Lumpur.

Central Market ( Pasar Seni)

Tempat yang satu ini adalah tempat favorit saya berburu souvenir dan barang-barang murah meriah di Kuala Lumpur. Lokasinya sangat mudah diakses. 

Bila naik LRT turun di stasiun Masjid Jameek, menyebrang ke stasion bus Masjid Jameek dari sini jalan rulus saja sampai menemukan bangunan bercat biru.

Di pasar seni ini, anda bisa mendapatkan coklat Beryl’s made in Malaysia dengan harga cukup murah di bandingkan coklat yang di jual di Butik Chocolate maupun di Beryl’s King.

Coklat Camior dengan berbagai varian rasa, bittersweet, hazelnut, coklat tiramisu, dan sebagainya sangat mudah di jumpai di tempat ini.

April 1, 2011

Arthroscopy

Beberapa minggu terakhir saya meninggalkan blog ini dan meninggalkan segala kesibukan saya sehari-hari untuk sejenak manjakan diri dan menenangkan pikiran. Kuala Lumpur adalah kota tujuan saya kali ini, ada banyak alasan memilih Kuala lumpur dan saya akan ceritakan suasana liburan di KL pada postingan berikutnya. 

Untuk kali ini, saya akan sharing mengenai prosedur tindakan Arthroscopy. Anda pernah mendengar sebelumnya? atau mungkin pernah mengalaminya sendiri?


Apa itu Arthroscopy?
Arthroscopy adalah prosedur pembedahan dalam bidang orthopaedic untuk menampilkan (visualize), mendiagnosa, dan menindaklanjuti problem di dalam sendi.

Kata Arthroscopy diambil dari kata Yunani yaitu, “arthro” (sendi) dan “skopein” (untuk melihat). Secara harifiah berarti “melihat di dalam sendi”. 

Dalam pemeriksaan arthroscopy, ahli bedah ortopedi membuat sayatan kecil di kulit pasien kemudian memasukkan instrumen sebesar pensil yang mengandung lensa kecil dan sistim penerangan untuk memperbesar dan menampilkan struktur dalam sendi. Sinar dikirimkan melalui fiber optics yang ada di ujung artrhoscope yang dimasukkan ke dalam sendi. 

Dengan menghubungkan arthroscope ke kamera televisi, ahli bedah dapat melihat sendi melalui sayatan kecil ini dibandingkan dengan menggunakan sayatan besar pada operasi biasa.


Mengapa Arthoscopy diperlukan?
Mendiagnosa cedera dan penyakit sendi dimulai dengan riwayat penyakit, pemeriksaan fisik, dan biasanya X-ray. Pemeriksaan tambahan seperti MRI atau CT juga kadang-kadang diperlukan. Dengan prtosedur arthoscopy diagnosa akhir dapat menjadi lebih akurat daripada operasi besar.

Penyakit dan cedera sendi dapat merusak tulang, tulang rawan, ligamen, otot, dan tendon. Beberapa kondisi yang paling sering ditemukan pada prosedur arthoscopy ialah:
  •  Radang
  • Synovitis : radang synovium pada sendi lutut, bahu, siku, pergelangan tangan atau pergelangan kaki.
  • Cedera – akut dan kronis
  • Bahu : robekan rotator cuff tendons, impingement sindrom dan dislokasi sendi berulang.
  • Lutut : robekan meniscal dan tulang rawan, chondromalacia (kerusakan tulang rawan lutut), dan robekan anterior dan posterior cruciate ligament.
  • Pergelangan tangan : carpal tunnel sindrom.
  • Loose bodies af bones and/or cartilage—knee, shoulder, elbow, ankle, or wrist
Walaupun hampir semua sendi dapat dikerjakan dengan arthoscopy, 6 sendi yang paling sering adalah sendi lutut, bahu, siku, pergelangan kaki, pergelangan tangan dan sendi panggul.


Bagaimana Arthoscopy dilakukan?
Walaupun arthoscopy adalah tindakan operasi mini invasive (pembedahan dengan sayatan amat kecil), penggunaan anastesi dan alat-alat khusus di ruang operasi tetap diperlukan. Anastesi yang dilakukan bisa berupa anastesi umum, spinal, atau anastesi lokal tergantung sendi mana yang akan dilakukan dan masalah yang akan timbul.